07/01/12

Train Of Santa


Tain Of Santa adalah sebuah band yang berawal dari kisah anak muda yang berkecimpung di dunia Musik. Musisi muda tersebut terdiri dari : Dewa (Voc1/Rythm), Tri (Voc2/Melody), Itoq (Bass/BackVoc), Ganio (Drum). Hingga pada suatu hari personil TRAIN OF SANTA yang bernama Dewa memiliki seorang Ayah yang sangat mencintai Binatang peliharaannya. Ayahnya Dewa membeli salah satu jenis Anjing Ras Siberian Husky, yang menurut informasi anjing tersebut di gunakan untuk menarik kereta salju di daerah asalnya sendiri. Dari peliharaan tersebut Dewa terinspirasi untuk memberikan sebuah nama untuk band ini. Pada tanggal 25 Desember 2010 bertepatan dengan hari raya Natal, Dewa terinspirasi lagi dengan seorang tokoh Santa Claus, yang katanya sering mendatangi rumah-rumah penduduk pada hari raya Natal dengan membawa kado untuk anak-anak. Karena Santa Claus mengendarai sebuah kereta yang di tarik oleh beberapa Kijang peliharaannya dan Dewa langsung teringat dengan anjing peliharaannya yang di gunakan juga untuk menarik kereta di daerah asalnya. Setelah itu Dewa memberikan nama untuk band ini dengan nama “TRAIN OF SANTA”. Nama “TRAIN OF SANTA” tersebut berarti Kereta Santa, yang memiliki sebuah arti tersendiri dalam bermusik. Dengan nama baru tersebut kami memulainya dari awal lagi dan membuat Genre yang sedikit berbeda dari Genre kami yang sebelumnya. Sekarang “TRAIN OF SANTA” Bergenre PUNK ROCK/HARDCORE. Mengapa Genre kami PUNK ROCK/HARDCORE/EAZYCORE, karena kami ingin membuat sensasi di dalam band kami. Di dalam lagu-lagu yang telah kami ciptakan berisi Punk Rocknya dan sedikit nuansa Hardcore yang kental. Namun Hardcore di dalam band kami tidaklah sebagaimana mestinya Hardcore tersebut, Tapi Hardcore kami terbawa oleh suasana Happy yang menjadikan Hardcore kami tidak begitu Cadas dan Hard. Dengan aliran tersebut kami akan merasuki Jiwa Muda kalian yang berapi-api.


Tujuan Membentuk Band :
Tujuan utama kami dalam membentuk Band ini adalah untuk menyalurkan bakat musik kami dan untuk memajukan kualitas Band Indie Bali. Selain itu juga kami bertujuan untuk menumpahkan inspirasi, jenuh, kesal, kegembiraan, cerita cinta, ambisi, dan ekspresi jiwa muda kami ke dalam lagu-lagu yang kami ciptakan. “TRAIN OF SANTA” juga ingin turut meramaikan industri musik Indonesia sehingga Band-band yang ada di Indonesia ini bisa  di akui Kualitas musiknya di manca negara.


Influences :
Blink 182, NOFX, MXPX, SUM41, New Found Glory, Bad Religion, Four Year Strong, Chunk! No Captain Chunk!!, H2O, A Day To Remember, Bowling For Soup, Fall Out Boy, Hit The Light, Me Vs Hero, Melody Fall, Veara, Can’t Bear This Party, dan masi banyak lagi band-band yang membuat kami berinspirasi untuk memotifasi kami menjadi lebih maju lagi.


TRAIN OF SANTA DEMO SONGS :
TRAIN OF SANTA sudah berhasil merekam 3 lagu dari 4 lagu yang kami ciptakan, yaitu :
1.      Sejuta Aksi
Created by Dewa
Arranged by Dewa & Tri
2.      Kisah Melody SMA
Created by Dewa
Arranged by Dewa &Tri
3.      Party Never End
Created by Itoq
Arranged by Tri


SUPPORTED BY :
SHROVE TUEZDAY, FRENZY, HEXAGON, DREADS, ERVOLS, MAGNO CREATIVE, XPOSE BALI PHOTOGRAPHY, TRUST, SAVE, VICTORY




JAM TERBANG “TRAIN OF SANTA”

·         01 Mei 2010                            at Festival Band SMA (SLUA) Saraswati 1 Dps
·         29 Mei 2010                            at Prom Nite HIGH SCHOOL NEVER ENDS
·         18 Agustus 2010                      at HUT ST. DHARMA SANTHI
·         04 September                          at Bazzar THE ANT’S
·         30 September 2010                 at Bazzar Fakultas Teknik Warmadewa
·         10 Desember 2010                  at Bazzar & Parade Band S.B.M.C
·         12 Februari 2011                     at Bazzar HOT DOG GENK BENK
·         14 Februari 2011                     at STIKOM BALI (Valentine Spirit Of Change II)
·         02 April 2011                          at Cafe Tahu “Bazzar KAMPUS ALFA PRIMA”
·         24 Mei 2011                            at Art Centre “Dies Natalis Kampus SPB”
·         07 Juni 2011                            at Planet Hollywood “Prom Nite The Ants”
·         01 Juli 2011                             at Pameran Suwung
·         02 Juli 2011                             at Bubu Bali “Bazzar STIMIK STIKOM BALI”
·         24 Juli 2011                             at Gor Ngurah Rai “Final Battle TMS Bali”
·         29 Juli 2011                             at Rey Studio “Musik On Studio”
·         13 September 2011                at TWICE BAR with WE ARE POISON
·         11 Oktober 2011                     at BOSHE VVIP CLUB “Locally session”
·         16 Oktober 2011                     at GOR Ngurah Rai “FIRST with BURGERKILL”
·         18 November 2011                 at Jln. Kamboja BOOK FAIR 20011
·         10 Desember 2011                 at STIKOM Bali Lounching Album NOSSTRESS
·         23 Desember 2011                 at Twice Bar 1st Anniversary Train Of Santa
·         24 Desember 2011                 at Parkir Kampus LP3I Denpasar


TRAIN OF SANTA Contacts Person
Manager TRAIN OF SANTA     : 085737616324          (Tintis)
Personil TRAIN OF SANTA       : 082147657930          (Dewa)
                                                    : 085237498233          (Tri)
TRAIN OF SANTA Basecamp   : Jalan Letda Made Putra No. 9

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by @SobatBali - Premium Blogger Themes | Edited by Made Agus Risaldi